Organ tubuh yang tak kalah penting dibandingkan jantung adalah
ginjal. Organ satu ini yang membantu mengatur sistem pembuangan air
kecil serta memfilter darah yang akan diedarkan ke seluruh tubuh.
Ginjal
juga bertugas membuang bahan-bahan yang tidak dibutuhkan tubuh melalui
urine
Menyeimbangkan kandungan garam dan mineral di dalam darah
sehingga tekanannya tetap terjaga seimbang.
Dengan tugas berat
yang diemban, tentunya Anda tak bisa menyepelekan kondisi ginjal ini.
Agar ginjal tetap sehat, oleh karena itu Anda harus menjaganya dengan
melakukan tips-tips berikut:
Berhenti merokok
Cara
terbaik menjaga ginjal tetap bersih adalah berhenti merokok. Rokok
merupakan gaya hidup tidak sehat yang dapat mempengaruhi berbagai
kondisi tubuh dan memicu terjadinya penyakit yang beragam pada tubuh.
Rokok terutama akan melemahkan kerja ginjal sehingga paru-paru bekerja lebih berat.
Berhenti minum alkohol
Apabila
Anda gemar mengonsumsi minuman beralkohol, maka ini adalah saat yang
paling tepat. Alkohol hanya akan membuat ginjal dan liver bekerja sangat
berat. Sampai akhirnya ginjal mengalami kegagalan fungsi dan membuat
banyak racun tidak terfilter.
Berolahraga
Olahraga
selalu disarankan oleh para ahli dilakukan setiap hari. Tak harus
olahraga yang berbayar dan mahal, Anda bisa kok melakukan olahraga murah
seperti jogging atau jalan cepat demi mendapatkan jantung dan ginjal
yang sehat.
Menjaga berat badan
Gemuk bukanlah
kondisi tubuh yang sehat, Menjaga berat badan is a must untuk setiap
orang agar seluruh organ tubuh dapat bekerja lebih maksimal tanpa
balutan lemak. Jika berat badan berlebihan, maka ginjal juga jauh lebih
lemah dan berat kerjanya.
Minum air putih yang cukup
Cenderung
orang akan meremehkan asupan air minumnya. Karena tidak sempat,
akhirnya tidak mengonsumsi minimal 8 gelas setiap hari. Padahal hal ini
akan mempengaruhi kinerja dan kondisi ginjal.
Jika Anda ingin ginjal tetap sehat, jangan sampai membiarkan tubuh dehidrasi dan cukupi kebutuhan air minum.
Makanan asin
Makanan asin mengandung sodium yang tinggi. Sodium akan melemahkan kerja ginjal dan membuat ginjal terganggu performanya.
Hindari stres
Selalu
berusaha untuk melakukan kegiatan positif dan rileks agar terhindar
dari stres. Stres dapat memicu berbagai reaksi tubuh dan dapat
mempengaruhi kondisi tekanan darah dan ginjal.
Pastikan juga Anda
memperhatikan asupan nutrisi yang Anda konsumsi dengan memperbanyak menu
kaya serat dan vitamin yang dibutuhkan tubuh. Peroleh asupan tersebut
dari buah-buahan dan sayur-sayuran.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment
Mohon Saran dan Komentarnya